Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPenerapan Sanksi Pidana Terhadap Pelaku Tindak Pidana Korupsi Di Pengadilan Tipikor Pada Pengadilan Negeri Kelas IA Palu
Nama: BUNGA INDAH PUSPITA SARI
Tahun: 2021
Abstrak
Fokus penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana kecenderungan hakim dalam menjatuhkan putusan terhadap pelaku tindak Pidana Korupsi dan untuk mengetahui bagaimana pertimbangan hakim dalam menjatuhkan sanksi terhadap pelaku tindak Pidana Korupsi penelitian ini menggunakan metode empiris. Data yang hanya diperoleh dari sumber hukum ahli atau pertama maka data primer harus secara langsung diambil dari sumber aslinya, melalui narasumber yang tepat dijadikan responden. Hasil penelitian ini mengambil data 4 (empat) tahun terakhir dari 2017-2020, setiap tahun mewakili 1 perkara korupsi, Nomor perkara 28/Pid.Sus-TPK/2017/PN.Pal, 15/Pid.Sus-TPK/2018/PN.Pal, 37/Pid.Sus-TPK/2019/PN.Pal, dan 3/Pid.Sus-TPK/2020/PN.Pal. berdasarkan hasil penelitian ini menjelaskan bahwa Kecenderungan hakim dalam menjatuhkan putusan terhadap pelaku Tipikor dapat dilihat bahwa hakim cenderung menjatuhkan sanksi yaitu pidana pokok berupa pidana penjara diikuti dengan pidana denda dan juga ditambah dengan pidana tambahan berupa pidana pembayaran uang pengganti dan Pertimbangan hakim dalam menjatuhkan sanksi kepada para terdakwa dalam perkara ini hakim telah mempertimbangkan hal-hal yang terdapat dalam surat tuntutan jaksa, Unsur-unsur, Pasal-pasal, yang ada dalam tindak Pidana Korupsi, berdasarkan jumlah kerugian keuangan negara, berdasarkan kualitas kesalahan, dan juga hal-hal yang memberatkan dan meringankan bagi diri terdakwa.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up