Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTINJAUAN YURIDIS TENTANG KEPEMILIKAN SERTIFIKAT HAK MILIK ATAS TANAH SEBAGAI BUKTI UTAMA DALAM PENYELESAIAN SENGKETA PERDATA
Nama: MUH.AMIRUDDIN
Tahun: 2020
Abstrak
TINJAUAN YURIDIS TENTANG KEPEMILIKAN SERTIFIKAT HAK MILIK ATAS TANAH SEBAGAI BUKTI UTAMA DALAM PENYELESAIAN SENGKETA PERDATA Oleh: MUH. AMIRUDDIN / D 101 16 568 Pembimbing / ILHAM NURMAN, SH.,MH ABSTRAK , Pentingnya sertifikat hak atas tanah karena merupakan tanda bukti hak kepemilikanPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui fungsi sertifikat hak atas tanah dalam pembuktian yang kuat dan sempurna serta daya bukti sertifikat sebagai akta outentik dalam kepemilikan hak di Indonesia. Tujuan pendaftaran tanah adalah untuk mengetahui data fisik yaitu mengenai letak, batas dan luas bidang tanah dan satuan rumah susun yang didaftar, data yuridis adalah keterangan mengenai status hukum bidang tanah dan satuan rumah susun yang didaftar, untuk mengetahui dan mengungkapkan sejauh mana daya bukti sertifikat hak atas sebagai akta outentik dalam kepemilikan hak di indonesia, untuk mengetahui dan mengungkapkan apakah sertifikat hak atas tanah mempunyai fungsi dalam pembuktian yang kuat dan sempurna, dalam penelitian ini penulis menggunakan penelitian yang bersifat doktrinal research (penelitian hukum normatif) maka metode pendekatan yang digunakan adalah metode pendekatan yang bersifat yuridis normatif. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu bahwa sertifikat merupakan suatu akta yang outentik yang pembuktianya sangat sempurna sepanjang pihak lain tidak dapat membuktikan sebaliknya hal-hal lain yang dimuat dalam sertifikat hak atas tanah adalah data fisik dan data yuridis yang di dalamnya memuat subyek dan obyek hak atas tanah. Peranan sertifikat hak atas tanah selain dapat berfungsi sebagai alat bukti juga dapat dijadikan sebagai hak tanggungan bila mana itu diperlukan. Kata Kunci : Sertifikat hak milik tanah; penyelesaian sengketa perdata.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up