Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPEMBAGIAN HARTA WARISAN TO TAMANANG DI LEMBANG TOKESAN KECAMATAN SANGALLA . SELATAN KABUPATEN TANA TORAJA
Nama: YANTI TANGKE
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Yanti Tangke, D 101 16 158, Pembagian Harta Warisan To Tamanang Di Kabupaten Tana Toraja, Dosen Pembimbing: Abraham Kekka, S.H., M.Hum., Fokus penelitian ini adalah membahas tentang bagaimana pembagian harta warisan To Tamanang (orang yang tidak punya anak) di Kabupaten Tana Toraja. Metode penelitian yang digunakan yaitu yuridis empiris, yaitu dimana yuridis empiris merupakan penelitian yang dilakukan dengan cara membaca literatur-literatur berupa buku-buku, jurnal dan juga dengan cara terjun langsung kelapangan yaitu dengan melakukan wawancara kepada narasumber. Berdasarkan permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini diketahui bahwa yang menjadi ahli waris To Tamanang adalah suami atau isteri yang masih hidup, orang tua To Tamanang, saudara kandungnya atau keponakannya ataupun anak angkat jika To Tamanang memiliki anak angkat. Jika pada masa hidupnya To Tamanang belum sempat membagi warisannya kepada ahli warisnya maka salah satu pertimbangan dalam pembagian harta warisan To Tamanang adalah ditentukan dari pengorbanan babi atau kerbau pada saat upacara kematian To Tamanang. Seberapa banyak harta warisan yang didapat diukur dari pengorbanan babi atau kerbau. Tetapi semua itu tergantung dari kesepakatan keluarga. Kata Kunci : Harta Warisan;To Tamanang

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up