JudulPengaruh Corporate Social Responsibility Dan Financial Constraints Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Lingkungan Sebagai Variabel Mediasi (Studi Pada Perusahaan Sektor Energy Dan Basic Materials Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2021-2023 |
Nama: AGELDA |
Tahun: 2024 |
Abstrak Agelda, C 301 20 020, "Pengaruh Corporate Social Responsibility dan Financial Constraints Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Lingkungan Sebagai Variabel Mediasi (Studi Pada Perusahaan Sektor Energy dan Basic Materials Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2021-2023)" Dibimbing oleh Muliati Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh corporate social responsibility dan financial constraints terhadap nilai perusahaan dengan kinerja lingkungan sebagai variabel mediasi pada perusahaan sektor energy dan basic materials yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2021-2023. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari situs Bursa Efek Indonesia, situs resmi perusahaan, dan situs PROPER melalui teknik dokumentasi. Sampel dalam penelitian ini adalah 99 perusahaan sektor energy dan basic materials. Analisis data menggunakan metode SEM PLS dengan aplikasi Smart PLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa corporate social responsibility berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja lingkungan, financial constraints berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja lingkungan. Corporate social responsibility dan kinerja lingkungan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, financial constraints berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan. Kinerja lingkungan tidak dapat memediasi pengaruh corporate social responsibility dan financial constraints terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci: Corporate Social Responsibility, Financial Constraints, Kinerja Lingkungan, Nilai Perusahaan |