Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Jumlah Nasabah Dan Harga Emas Terhadap Penyaluran Gadai Syariah (Rahn) Pada PT Pegadaian Syariah Kota Palu
Nama: AULIA SUCI RAMADHANI
Tahun: 2025
Abstrak
ABSTRAK Aulia Suci Ramadhani (C 301 19 219), Pengaruh Jumlah Nasabah dan Harga Emas Terhadap Penyaluran Gadai Syariah (Rahn) Pada PT.Pegadaian Syariah Kota Palu, dibimbing oleh Jurana selaku dosen pembimbing. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis Pengaruh Jumlah Nasabah dan Harga Emas Terhadap Penyaluran Gadai Syariah (Rahn) Pada PT.Pegadaian Syariah Kota Palu. Metodologi penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan metode analisis data yaitu regresi linear berganda. Pengambilan sampel pada penelitian ini adalah sampel jenuh yang berjumlah 144 data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah nasabah secara parsial berpengaruh signifikan terhadap penyaluran gadai syariah (rahn), harga emas secara parsial berpengaruh signifikan terhadap penyaluran gadai syariah (rahn) dan jumlah nasabah dan harga emas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap penyaluran gadai syariah (rahn) pada PT Pegadaian Syariah Kota Palu. Kata Kunci: Jumlah Nasabah, Harga Emas, dan Penyaluran Gadai Syariah (Rhan)

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up