JudulPENGARUH DISIPLIN KERJA, PRESTASI KERJA, DAN IKLIM KERJA TERHADAP KINERJA PENGELOLAAN PENDAPATAN DENGAN PEMBERIAN INSENTIF SEBAGAI VARIABEL MODERASI ( Studi Pada Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Tengah) |
Nama: PUTRI APRILIA AFRYANTI |
Tahun: 2024 |
Abstrak Putri Aprilia Afryanti, C 301 19 210. Pengaruh Disiplin Kerja, Prestasi Kerja, dan Iklim Kerja Terhadap Kinerja Pengelolaan Pendapatan Dengan Pemberian Insentif Sebagai Variabel Moderasi (Studi Pada Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Tengah ) dibimbing oleh Nina Yusnita Yamin. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menguji dan menganalisis pengaruh disiplin kerja, prestasi kerja, dan iklim kerja secara simultan terhadap kinerja pengelolaan pendapatan; 2) Menguji dan menganalisis pengaruh disiplin kerja, prestasi kerja, dan iklim kerja secara parsial terhadap kinerja pengelolaan pendapatan; 3) Menguji dan menganalisis moderasi pemberian insentif pada pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja pengelolaan pendapatan; 4) Menguji dan menganalisis moderasi pemberian insentif pada pengaruh Disiplin kerja, prestasi kerja, dan iklim kerja terhadap kinerja pengelolaan pendapatan. Penelitian ini dilakukan dengan metode survey dengan kuesioner sebagai alat untuk memperoleh data. Sampel diambil dengan metode purposive sampling yaitu Pegawai Negeri Sipil yang bekerja dalam lingkup Organisasi Perangkat Daerah Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Tengah sejumlah 91 Orang. Alat analisis yang digunakan dalam mengolah data adalah PLS dengan bantuan software WarpPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Disiplin kerja, prestasi kerja, dan iklim kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja pengelolaan pendapatan; Disiplin kerja, Prestasi Kerja, dan Iklim Kerja secara parsial berpengaruh terhadap kinerja pengelolaan pendapatan; Pemberian insentif memoderasi pengaruh disiplin kerja dan iklim kerja terhadap kinerja pengelolaan pendapatan; Pemberian insentif tidak memoderasi pengaruh prestasi kerja terhadap kinerja pengelolaan pendapatan. Kata Kunci: Disiplin Kerja, Prestasi Kerja, Iklim Kerja, Kinerja Pengelolaan Pendapatan, Insentif |