Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Ekspektasi Pendapatan, Pengetahuan Akuntansi Dan Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Berwirausaha (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Tadulako)
Nama: I PUTU RIZKY GIANTARA
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK I PUTU RIZKY GIANTARA C 301 19 054, Pengaruh Ekspektasi Pendapatan, Pengetahuan Akuntansi dan Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Berwirausaha (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Tadulako). Dibimbing oleh Rahma Masdar selaku pembimbing I. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh ekspektasi pendapatan, pengetahuan akuntansi dan lingkungan keluarga terhadap minat berwirausaha mahasiswa. Menggunakan metode penelitian kuantitatif. Jumlah sampel sebanyak 245 mahasiswa. Teknik penentuan sampel yang digunakan yaitu teknik probability sampling dengan metode simple random sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dalam bentuk google form yang disebar lewat aplikasi whatsapp dan metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial ekspektasi pendapatan, pengetahuan akuntansi dan lingkungan keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha mahasiswa S1 Akuntansi Universitas Tadulako. Kata kunci: Ekspektasi pendapatan, pengetahuan akuntansi, lingkungan keluarga, minat berwirausaha

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up