Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH DAN DANA PERIMBANGAN TERHADAP BELANJA DAERAH DENGAN PERTUMBUHAN EKONOMI SEBAGAI PEMODERASI (STUDI PADA KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI SULAWESI TENGAH TAHUN 2016-2022)
Nama: WAHYUNINGTYAS RIZKY PITALOKA
Tahun: 2024
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh pendapatan asli daerah dan dana perimbangan terhadap belanja daerah dengan pertumbuhan ekonomi sebagai pemoderasi. Populasi dalam penelitian ini ialah seluruh Kabupaten dan Kota yang ada di Provinsi Sulawesi Tengah. Sesuai data yang diperoleh dengan menggunakan sampel jenuh, maka ada 91 data yang digunakan yang diambil dari laporan realisasi anggaran dan PDRB di seluruh Kabupaten dan Kota se-Sulawesi Tengah tahun 2016-2022. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan Structural Equation Modeling Partial Least Squares (SEM-PLS) dengan bantuan aplikasi WarpPLS 7.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendapatan asli daerah dan dana perimbangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap belanja daerah. Pertumbuhan ekonomi tidak dapat memoderasi hubungan antara pendapatan asli daerah dengan belanja daerah. Pertumbuhan ekonomi tidak dapat memoderasi hubungan antara dana perimbangan dengan belanja daerah. Kata kunci : Pendapatan Asli Daerah, Dana Perimbangan, Belanja Daerah, Pertumbuhan Ekonomi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up