Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH AKUNTABILITAS KEUANGAN DAERAH DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH (SPIP) TERHADAP TINGKAT KEMANDIRIAN DAERAH DI INDONESIA
Nama: WAHYUDIN HASYIM
Tahun: 2025
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh akuntabilitas keuangan daerah dan efektivitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) dalam meningkatkan kemandirian daerah. Penelitian menggunakan sampel dari 542 pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota selama tahun 2018-2021 dengan total observasi sebesar 2.168. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa akuntabilitas keuangan daerah berpengaruh positif terhadap kemandirian daerah. Sementara itu, SPIP yang kuat juga berkontribusi secara signifikan terhadap kemandirian daerah, menandakan bahwa penguatan pengendalian internal dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan keuangan daerah. Penelitian ini berimplikasi pada pentingnya pemerintah daerah membuat dan menjalankan kebijakan untuk mewujudkan akuntabilitas dan meningkatkan pengelolaan keuangan sebagai strategi untuk meningkatkan kemandirian daerah. Kata Kunci: Akuntabilitas Keuangan Daerah; SPIP; Kemandirian Daerah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up