Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH SISTEM PENGENDALIAN INTERN, KOMPETENSI PENGELOLA KEUANGAN, DAN TRANSPARANSI TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Survey Pada Organisasi Perangkat Daerah Di Pemerintahan Kota Palu)
Nama: ZULFITRIH MAHIS
Tahun: 2023
Abstrak
Zulfitrih Mahis, C 301 18 036. “Pengaruh Sistem Pengendalian Intern, Kompetensi Pengelola Keuangan, dan Transparansi Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (Survey Pada Organisasi Perangkat Daerah Kota Palu)”. Dibimbing oleh Fikry Karim selaku Pembimbing I dan Mustamin selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh sistem pengendalian intern, kompetensi pengelola keuangan, dan transparansi terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah baik secara simultan maupun secara parsial. Jenis penelitian ini adalah penelitian survey dengan metode penelitian kuantitatif dan menggunakan data primer. Populasi dalam penelitian ini yaitu Organisasi Perangkat Daerah di Kota Palu. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah Sampling Jenuh, dengan responden Kepala Organisasi Perangkat Daerah dan Bendahara/Kasubag Keuangan sebanyak 82 responden. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis yang digunakan adalah uji simultan (F) dan uji parsial (t). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem pengendalian intern, kompetensi pengelola keuangan, dan transparansi berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Sistem pengendalian intern berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Kompetensi pengelola keuangan berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Transparansi tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Kata kunci: Sistem Pengendalian Intern, Kompetensi Pengelola Keuangan, Transparansi, Dan Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up