Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH KOMPETENSI APARATUR DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH TERHADAP AKUNTABILITAS KINERJA DENGAN GAYA KEPEMIMPINAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Studi Pada Pemerintah Desa Se-Kecamatan Sigi Biromaru)
Nama: NI MADE AYU SENI DEWI LAKSMI
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Ni Made Ayu Seni Dewi Laksmi, C 301 18 027. "Pengaruh Kompetensi Aparatur dan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah Terhadap Akuntabilitas Kinerja Dengan Gaya Kepemimpinan Sebagai Variabel Moderasi (Studi Pada Pemerintah Desa Se- Kecamatan Sigi Biromaru)". Dibimbing Oleh Andi Mattulada Amir selaku pembimbing I dan Nina Yusnita Yamin selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan Untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompetensi aparatur dan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah secara parsial terhadap akuntabilitas kinerja dengan gaya kepemimpinan sebagai variabel moderasi. Penelitian ini dilakukan di pemerintah Desa Se-kecamatan Sigi Biromaru. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 77 aparatur pada pemerintah desa Se-Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi. Pengumpulan data dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada aparatur desa Se-Kecamatan Sigi Biromaru Analisis data dilakukan dengan tiga tahap yaitu, pengujian outer model, pengujian inner model, dan pengujian hipotesis. Data yang dikumpulkan diolah menggunakan bantuan program software WarpPLS versi 7.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kompetensi Aparatur dan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah secara parsial memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap akuntabilitas kinerja sementara Gaya kepemimpinan tidak memoderasi kompetensi aparatur dan sistem pengendalian intern pemerintah terhadap akuntabilitas kinerja. Kata Kunci : Kompetensi Aparatur, Sistem Pengendalian Intern Pemerintah, Akuntabilitas Kinerja, Gaya Kepemimpinan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up