Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN, PELATIHAN AKUNTANSI DAN SOSIALISASI TERHADAP PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN ENTITAS MIKRO, KECIL DAN MENENGAH DI KOTA PALU (Studi Empiris Pada Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Di Kota Palu)
Nama: IRMA SURIANI. R
Tahun: 2020
Abstrak
Irma Suriani R., C 301 17 380. “Pengaruh Tingkat Pendidikan, Pelatihan Akuntansi dan Sosialisasi Terhadap Penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan Menengah di Kota Palu (Studi Empiris Pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah di Kota Palu)”. Dibimbing oleh Muliati selaku pembimbing I dan Nurlaela Mapparessa selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh tingkat pendidikan, pelatihan akuntansi dan sosialisasi terhadap penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan Menengah di Kota Palu. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survey. Responden penelitian adalah pemilik Usaha Mikro, Kecil dan Menengah sektor industri di Kota Palu yang berjumlah 93 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode Proportional Stratified Random Sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner, wawancara dan studi dokumen. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS for Windows versi 21.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) tingkat pendidikan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan Menengah; (2) pelatihan akuntansi secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan Menengah; dan (3) sosialisasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan Menengah. Kata Kunci: Tingkat Pendidikan, Pelatihan Akuntansi, Sosialisasi, Penerapan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan Menengah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up