Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia Dan Pemanfaatan Teknologi Informasi Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Dengan Lingkungan Pengendalian Sebagai Variabel Intervening (studi Empiris Pada Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Pasangkayu)
Nama: KASMIRA
Tahun: 2021
Abstrak
KASMIRA, C30116167.Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia dan Pemanfaatan Teknologi Informasi terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah dengan Lingkungan Pengendalian sebagai variabel intervening (studi empiris pada organisasi perangkat daerah kabupaten Pasangkayu), dibimbing oleh Fadli Moh. Saleh dan Rahma Masdar. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompetensi sumber daya manusia dan pemanfaatan teknologi informasi terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah dengan lingkungan pengendalian sebagai variabel intervening. Bentuk penelitian yang digunakan adalah survei. Penetapan sampel memakai sampel jenuh. Penelitian kuantitatif digunakan sebagai metode penelitian, teknik analisis data menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan kompetensi sumber daya manusia dan pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh secara simultan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Kompetensi sumber daya manusia dan pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh secara simultan terhadap lingkungan pengendalian. Lingkungan pengendalian berpengaruh positif terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Lingkungan pengendalian tidak dapat memediasi hubungan antara kompetensi sumber daya manusia dan pemanfaatan teknologi informasi dengan kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Kata kunci: Kompetensi Sumber Daya Manusia, Pemanfaatan Teknologi Informasi, Lingkungan Pengendalian, Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up