JudulPENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, PERILAKU BELAJAR, DAN MINAT BELAJAR TERHADAP PEMAHAMAN AKUNTANSI DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi FEB Untad) |
Nama: NURFATIMAH |
Tahun: 2023 |
Abstrak NURFATIMAH, C 301 16 081. “Pengaruh Kecerdasan Emosional, Perilaku Belajar, dan Minat Belajar Terhadap Pemahaman Akuntansi dengan Kepercayaan Diri Sebagai Variabel Moderating (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi FEB Untad)”, dibimbing oleh Ibu Muliati dan Bapak Muhammad Ilham Pakawaru. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh variabel kecerdasan emosional, perilaku belajar dan minat belajar terhadap pemahaman akuntansi dengan kepercayaan diri sebagai variabel moderating pada mahasiswa Akuntansi FEB Untad. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 625 dengan menggunakan rumus slovin sebagai teknik penarikan sampel. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Dan alat analisis dalam mengolah data menggunakan WarpPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) kecerdasan emosional berpengaruh dan signifikan terhadap pemahaman akuntansi, 2) perilaku belajar berpengaruh dan signifikan terhadap pemahaman akuntansi 3) minat belajar berpengaruh dan signifikan terhadap pemahaman akuntansi 4) Kepercayaan diri mampu untuk memoderasi pengaruh kecerdasan emosional terhadap pemahaman akuntansi 5) Kepercayaan diri mampu untuk memoderasi pengaruh perilaku belajar terhadap pemahaman akuntansi 6) Kepercayaan diri mampu untuk memoderasi pengaruh minat belajar terhadap pemahaman akuntansi. Kata Kunci: Kecerdasan Emosional, Perilaku Belajar, Minat Belajar, Pemahaman Akuntansi, Kepercayaan Diri. |