Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH KARAKTERISTIK PEMERINTAH DAERAH TERHADAP KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH PADA KABUPATEN/KOTA DI INDONESIA
Nama: ANDI NUR ANNISA NOVERANDA PETTANALANGI
Tahun: 2019
Abstrak
Andi Nur Annisa Noveranda Pettanalangi, C 301 14 312. “Pengaruh Karakteristik Pemerintah Daerah Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Pada Kabupaten/Kota Di Indonesia”. Dibimbing oleh Muhammad Ikbal Abdullah selaku pembimbing I dan Muhammad Iqbal selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh karakteristik pemerintah daerah terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah pada kabupaten/kota di Indonesia dengan menggunakan proksi dari karakteristik pemerintah daerah yaitu ukuran pemerintah daerah, dana perimbangan, dan belanja daerah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kabupaten/kota di Indonesia tahun 2016. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan memperoleh sampel sebanyak 207 kabupaten/kota. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan karakteristik pemerintah daerah berpengaruh terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah. Ukuran pemerintah daerah, dana perimbangan, dan belanja daerah secara parsial berpengaruh terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Ukuran Pemerintah Daerah, Dana Perimbangan, dan Belanja Daerah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up