Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, KECERDASAN SPRITUAL DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN AKUNTANSI PADA MAHASISWA AKUNTANSI DI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAD
Nama: NI LUH RINNA BEAUTYANI
Tahun: 2022
Abstrak
Ni Luh Rinna Beautyani. C 301 14 164. “Pengaruh Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spritual dan Motivasi Belajar Terhadap Tingkat Pemahaman Akuntansi Pada Mahasiswa Akuntansi di Fakultas Ekonomi Universitas Tadulako”. Dibimbing oleh Andi Chairil Furqan dan Ni Made Suwitri Parwati. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kecerdasan emosional, kecerdasan spiritual dan motivasi belajar terhadap tingkat pemahaman akuntansi pada Mahasiswa Program S1 Akuntansi Ekonomi & Bisnis Universitas Tadulako. Responden dalam penelitian ini sebanyak 88 orang. Jenis penelitian ini menggunakan metode Purposive Sampling dengan mengambil unit analisis pada Mahasiswa Akuntansi Ekonomi & Bisnis Universitas Tadulako angkatan 2014-2018. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner melalui google form kepada Mahasiswa Akuntansi Ekonomo & Bisnis Universitas Tadulako. Alat analisis yang diguakan adalah analisis linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial kecerdasan emosional, kecerdasan spiritual, motivasi belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pemahan akuntansi, kecerdasan spiritual berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pemahaman akuntansi, dan motivasi belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Kata Kunci : Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spritual, Motivasi Belajar, Tingkat Pemahaman Akuntansi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up