Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS PERENCANAAN DANA DESA (Studi Pada Desa Patingko Kecamatan Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una
Nama: DIO ALFEN
Tahun: 2019
Abstrak
Dio Alfen, C 301 12 134. “Analisis Transparansi dan Akuntabilitas Perencanaan Dana Desa (Studi Pada Desa Patingko Kecamatan Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una)” dibimbing oleh Sudirman dan Moh. Iqbal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis transparansi dan akuntabilitas pengelolaan dana desa di Desa Patingko Kecamatan Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dan data sekunder. Informan pada penelitian ini adalah Kepala Desa dan Sekretaris Desa. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Proses penyusunan perencanaan dana desa yang diikuti seluruh aparatur desa dan tokoh masyarakat telah dilakukan secara matang, proses penyusunan perencanaan dana Desa oleh Desa Patingko menunjukan bahwa mekanisme tersebut dilakukan dengan melibatkan seluruh masyarakat, aparatur desa dan tokoh masyarakat sesuai dengan undang-undang yang berlaku dan dalam penggunaan dana desa selalu dilakukan dengan musyawarah. Musyawarah ini dilakukan desa agar adanya konsep transparansi dan akuntabilitas antara desa dengan masyarakat mengenai perencanaan dana desa sesuai dengan masukan-masukan dan prioritas kebutuhan desa dan perencanaan dana desa di Desa Patingko, direncanakan dan dilaksanakan berdasarkan MUSRENBANG. Kata kunci: transparansi, akuntabilitas, dan dana desa.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up