Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PROSEDUR PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA PUSAT KOPERASI UNIT DESA KOTA PALU
Nama: MAYANG ALIFTHA
Tahun: 2021
Abstrak
Mayang Aliftha C30018019, “ANALISIS PROSEDUR PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA PUSAT KOPERASI UNIT DESA” Yang Dibimbing Oleh Mohammad Iqbal B, sebagai pembimbing I dan Betty, sebagai pembimbing II. Penelitian ini dilakukan pada Pusat Koperasi Unit Desa ( PUSKUD) yang berkedudukan di Kota Palu Jalan Moh Yamin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah laporan keuangan Pusat Koperasi Unit Desa telah sesuai dengan PSAK no. 27, data yang digunakan berupa data primer yaitu data yang diperoleh secara langsung dari pengurus koperasi mengenai kegiatan usaha dan sejarah perkembangan koperasi dan data sekunder yaitu laporan keuangan koperasi mencakup laporan neraca, laporan perhitungan sisa hasil usaha serta struktur organisasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian ini menemukan bahwa Pusat Koperasi Unit Desa (PUSKUD) belum menerapkan akuntansi perkoperasian yang sesuai dengan PSAK no. 27, adapun item item yang tidak sesuai dengan PSAK no. 27 antara lain penyajian pada neraca dan laporan sisa hasil usaha koperasi tidak membedakan pencatatan antara transaksi anggota dan non anggota, koperasi tidak menyajikan laporan arus kas, laporan promosi ekonomi anggota, serta tidak menjelaskan kebijakan akuntansi dan penjelasan unsur-unsur laporan keuangan dalam penyajian catatan atas laporan keuangan. Kata Kunci : Laporan Keuangan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up