Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Pendapatan Premi Pada PT.Taspen (Persero) Kantor Cabang Palu
Nama: ALMA AISYAH
Tahun: 2020
Abstrak
Alma Aisyah, C 300 17 020, “Analisis Pendapatan Premi PT. Taspen (Persero) Kantor Cabang Palu” yang dibimbing oleh Jamaluddin selaku pembimbing I dan Masruddin selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendapatan premi dari tahun 2018 sampai dengan tahun 2019 serta apa yang menjadi penyebab naik turunnya pendapatan premi setiap tahunnya. Untuk penulisan laporan ini penulis menggunakan sumber data Sekunder yang bersumber langsung dari kantor Taspen Palu. Penulisan laporan ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif yaitu metode analisis yang dilakukan dengan cara perhitungan-perhitungan sesuai dengan rumus yang digunakan serta fokus pada penggunaan angka, dan tabel untuk menghasilkan data atau informasi yang diperoleh. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat pendapatan premi selama tahun 2018 sampai dengan tahun 2019 mengalami kenaikan. ada beberapa hal yang menyebabkan naik turunnya pendapatan premi yaitu seperti adanya pegawai yang sudah memenuhi kualifikasi masa pensiun dan adanya pegawai yang wafat (meninggal dunia) di beberapa pemerintahan daerah. Pengakuan atau perlakuan pendapatan premi pada setiap akhir bulan PT. Taspen (Persero) Cabang Palu akan melakukan konfirmasi terhadap instansi-instansi pemertintah yang berada dibawah wilayah kerja PT.Taspen (Persero) Cabang Palu. Kata Kunci : Pendapatan, Premi, Taspen.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up