Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI MELALUI ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman Dan Pertanahan Kabupaten Tojo Una-Una)
Nama: MUSTIKA NUR
Tahun: 2024
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menjelaskan secara empiris (1) Pengaruh Gaya Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Tojo Una-Una (2) Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Pegawai (3) Pengaruh Gaya Kepemimpinan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) (4) Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) (5) Penagruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) terhadap Kinerja Pegawai (6) Pengaruh Gaya Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai melalui Organizational Citizenship Behavior (OCB) (7) Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Pegawai melalui Organizational Citizenship Behavior (OCB). Tipe penelitian menggunakan Explanatory atau Confirmatory Research. Pengujian hipotesis menggunakan PLS-SEM dengan sampel sebanyak 161 responden yang terdiri dari 73 PNS dan 88 Non PNS. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) Gaya Kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Tojo Una-Una (2) Budaya Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai (3) Gaya Kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) (4) Budaya Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) (5) Organizational Citizenship Behavior (OCB) tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai (6) Gaya Kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai melalui Organizational Citizenship Behavior (OCB) (7) Budaya Organisasi tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai melalui Organizational Citizenship Behavior (OCB). Keywords : Gaya Kepeimpinan, Budaya Organisasi, Organizational Citizenship Behavior, Kinerja Pegawai.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up