Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Pengaruh Bauran Promosi Terhadap Minat Menabung Tabungan Simpeda Pada Bank Sulteng Cabang Utama Palu
Nama: MUHAMMAD SAKTIPAN
Tahun: 2021
Abstrak
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menganalisis : 1) Pengaruh signifikan bauran promosi yang terdiri advertising (periklanan), sales promotion (promosi penjualan), personal selling (penjualan perseorangan), public relations (hubungan masyarakat), dan direct marketing (penjualan langsung) secara serempak terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 2) Pengaruh signifikan bauran promosi advertising (periklanan) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 3) Pengaruh signifikan bauran promosi sales promotion (promosi penjualan) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 4) Pengaruh signifikan bauran promosi events and experiences (acara dan pengalaman) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 5) Pengaruh signifikan bauran promosi public relations and publicity (hubungan masyarakat dan publisitas) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 6) Pengaruh signifikan bauran promosi direct marketing and database (penjualan langsung) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 7) Pengaruh signifikan bauran promosi online and social media marketing (pemasaran online dan media sosial) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 8) Pengaruh signifikan bauran promosi personal selling (penjualan perseorangan) terhadap minat nasabah menabung Tabungan Simpeda di Bank Sulteng Cabang Utama Palu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dalam menjelaskan hubungan antara variabel yang diteliti dengan melibatkan 80 responden. Metode teknik penarikan sampel non probability sampling. Menggunakan alat analisis Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Variabel independen antara lain Advertising, Sales Promotion, Event and Experience, Public Relations and Publicity, Direct Marketing and Database, Online and Social Media Marketing dan Personal Selling secara simultan dan signifikan berpengaruh terhadap minat menabung pada Tabungan Simpeda Bank Sulteng Cabang Utama Palu, 2) Secara individu bahwa tidak semua variabel bauran promosi antara lain Advertising, Sales Promotion, Event and Experience, Public Relations and Publicity, Direct Marketing and Database, Online and Social Media Marketing dan Personal Selling berpengaruh secara signifikan terhadap minat menabung Tabungan Simpeda pada Bank Sulteng Kantor Cabang Utama Palu. Kata Kunci : Bauran Promosi, Advertising, Sales Promotion, Event and Experience, Public Relations and Publicity, Direct Marketing and Database, Online and Social Media Marketing, Personal Selling dan Minat Menabung

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up