Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS INTENSIFIKASI DAN EKSTENSIFIKASI PENGELOLAAN PAJAK DAERAH PADA BADAN PENDAPATAN DAERAH KOTA PALU
Nama: FITRIANI
Tahun: 2019
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis kegiatan intensifikasi dalam pengelolaan pajak daerah pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palu, untuk mengetahui dan menganalisis kegiatan ekstensifikasi dalam pengelolaan pajak daerah pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palu, dan untuk mengetahui faktor-faktor yang menjadi penghambat dan pendukung kegiatan intensifikasi dan ekstensifikasi dalam pengelolaan pajak daerah pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palu. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif didukung dengan enam orang informan penelitian, dan data diperoleh dari observasi, wawancara, studi pustaka dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data deskriptif kualitatif dengan pendekatan interaktif yang mendasarkan pada proses reduksi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan kegiatan intensifikasi dalam pengelolaan pajak daerah pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palu dilakukan dalam bentuk pemberian motivasi dan peningkatan penagihan pajak, sedangkan kegiatan ekstensifikasi dalam pengelolaan pajak daerah pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palu dilakukan dalam bentuk mengadakan sosialisasi perubahan regulasi, pendataan kembali wajib pajak, mengundang wajib pajak, menunggu wajib pajak untuk melapor, penentuan tarif, penagihan malam, penggunaan Tapping Box, pengawasan insidentil, survey lapangan, dan peninjauan kembali PBB dan BPHTB, sementara hambatan-hambatan dalam pengelolaan pajak daerah pada Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palu, diantaranya kendaraan operasional belum memadai, keterbatasan SDM, keterbatasan anggaran, kemauan, kekurangan fitur pada aplikasi, sistem sering mengalami error, kurangnya kesadaran wajib pajak untuk membayar pajak, dan cuaca di lapangan saat dilakukan penagihan terkadang tidak mendukung. Kata kunci: Intensifikasi, Ekstensifikasi, Pengelolaan, Pajak Daerah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up