Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS KINERJA KEUANGAN DAERAH KABUPATEN TOLITOLI
Nama: SITTI FATIMAH
Tahun: 2020
Abstrak
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan judul Analisis Kinerja Keuangan Daerah Kabupaten Tolitoli. Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui rasio ketergantungan Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, 2) Untuk mengetahui rasio kemandirian Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, 3) Untuk mengetahui rasio efektifitas keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, 4) Untuk mengetahui rasio efisiensi Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, 5) Untuk mengetahui tingkat aktivitas melalui rasio belanja operasi Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, 6) Untuk mengetahui tingkat aktivitas rasio belanja modal Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli. Hasil analisis menunjukkan bahwa 1) Rata-rata hasil perhitungan rasio ketergantungan Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli dalam kurun waktu T.A 2012-2016 adalah sebesar 92?n dalam kategori sangat tinggi, 2) Rata-rata hasil perhitungan rasio kemandirian Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli dalam kurun waktu T.A 2012-2016 adalah sebesar 6?n dalam kategori rendah sekali, 3) Rata-rata hasil perhitungan rasio efektifitas Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli dalam kurun waktu T.A 2012-2016 adalah sebesar 97?n dalam kategori cukup efektif, 4) rata-rata tingkat persentase hasil perhitungan rasio efisiensi Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli yang dicapai dalam kurun waktu T.A 2012-2016 yakni sebesar 94?n dalam kategori tidak efisien, 5) rata-rata tingkat persentase hasil perhitungan rasio belanja rutin Pemerintah daerah Kabupaten Tolitoli yang dicapai dalam kurun waktu T.A 20122016 yakni sebesar 79%, dan 6) rata-rata tingkat persentase rasio belanja pembangunan yang dicapai dalam kurun waktu T.A 2012-2016 yakni sebesar 20,80%. Kata Kunci: Kinerja Keuangan Daerah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up