JudulANALISIS PENGUMUMAN PEMBAGIAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM DAN ABNORMAL RETURN PADA INDUSTRI MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA |
Nama: UTAMI PARFITASARI R. NALOLE |
Tahun: 2020 |
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis besarnya perbedaan rata-rata harga saham dan rata-rata abnormal return sebelum dan sesudah peristiwa pengumuman dividen pada industri manufaktur di bursa efek indonesia periode 2012-2016. Jenis data yang digunakan yaitu data sekunder dengan metode penelitian studi peristiwa (event study) yaitu peristiwa pengumuman pembagian dividen. populasi dalam penelitian ini berjumlah 128 perusahaan yang terdaftar pada bursa efek indonesia periode 2012-2016. Teknik pengambilan sampel yaitu dengan menggunakan purposive sampling sehingga diperoleh jumlah sampel sebanyak 10 perusahaan. Teknik analisis data menggunakan uji paired sample t-test dengan periode pengamatan selama 10 hari yaitu 5 hari sebelum dan 5 hari sesudah tanggal pengumuman dividen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata harga saham dan abnormal return baik sebelum maupun setelah peistiwa pengumuman dividen. Kata Kunci: Pengumuman Dividen, Harga Saham, Abnormal Return. |