JudulPENGARUH KETERAMPILAN, MOTIVASI DAN BANTUAN USAHA TERHADAP KINERJA INDUSTRI KECIL MENENGAH (IKM) MEUBEL DI KABUPATEN TOJO UNA-UNA |
Nama: HAERRUDDIN |
Tahun: 2020 |
Abstrak Tujuan penelitian ini yaitu:1) untuk menguji dan menganalisis secara simultan pengaruh Keterampilan, motivasi dan bantuan usaha terhadap kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una; 2) untuk menguji dan menganalisis pengaruh keterampilan terhadap kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una; 3) untuk menguji dan menganalisis pengaruh motivasi terhadap kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo UnaUna; 4) untuk menguji dan menganalisis pengaruh bantuan usaha terhadap kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat ekplanatory yaitu bentuk penelitian yang akan menjelaskan hubungan kausalitas antara variabel independen dengan variabel dependen dengan melibatkan 38 Industri Kecil Menengah meubel sampel dengan metode sensus. Berdasarkan hasil pengujian dengan menggunakan analisis regresi linear berganda, disimpulkan: 1) keterampilan, motivasi dan bantuan usaha secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una; 2) keterampilan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una; 3) motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una; 4) bantuan Usaha berpengaruh positif dansignifikan terhadap kinerja Industri Kecil Menengah meubel di Kabupaten Tojo Una-Una. . Kata kunci: Keterampilan, Motivasi, Bantuan Usaha dan Kinerja IKM Meubel |