| JudulANALISIS OPERASIONAL BAGGAGE HANDLING SYSTEM (BHS) UNTUK MENINGKATKAN KEAMANAN BAGASI PENUMPANG DI BANDAR UDARA MUTIARA SIS AL-JUFRI PALU |
| Nama: PUTRI WULANNDARI |
| Tahun: 2026 |
| Abstrak Studi ini bertujuan untuk menganalisis implementasi dan faktor yang mempengaruhi keandalan manajemen operasional BHS di Bandar Udara Mutiara Sis Al-Jufri Palu dalam mendukung aspek keamanan bagasi tercatat penumpang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data dengan wawancara semi-terstruktur, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan pada 7 petugas bandara dan 5 penumpang Analisis data dimulai dari pengumpulan data, reduksi data dengan bantuan software Nvivo 15, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian mengenai implementasi BHS didapatkan bahwa proses tersebut terdiri dari 6 tahapan yaitu, pemeriksaan awal petugas Avsec, tahap check-in, prosedur wrapping, proses pemeriksaan menuju make-up area, proses loading, unloading, dan transit bagasi, serta penanganan unit lost and found. Adapun faktor yang mempengaruhinya adalah faktor SDM, faktor fasilitas dan peralatan, faktor komunikasi antar unit, faktor prosedur packing, faktor cuaca dan faktor kepatuhan penumpang. Kata kunci : Baggage Handling System, Ground Handling, Keamanan Bagasi Tercatat. |