JudulManajemen Logistik Obat Di Instalasi Farmasi Rumah Sakit TK III Dr. Sindhu Trisno Kota Palu |
Nama: SHAKIRA ANIZA AZRAAQIN |
Tahun: 2025 |
Abstrak Pengelolaan logistik obat di rumah sakit merupakan aspek terpenting yang harus ada di sebuah rumah sakit meliputi tahapan perencanaan, pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pendistribusian, pemusnahan, dan penegendalian yang saling berkaitan satu sama lain. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan secara menyeluruh proses pengelolaan logistik obat, mulai dari perencanaan hingga pengendalian, sebagai bagian integral dari pelayanan kesehatan yang berkualitas.. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif, dilakukan di Rumah Sakit TK III Sindhu Trisno, dengan menggunakan metode wawancara mendalam dan observasi di lapangan untuk mengumpulkan data, dengan jumlah informan 4 orang yaitu Kepala Farmasi, Staf Farmasi, Kepala Gudang Obat dan Penjaga Gudang Obat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan kebutuhan obat dilakukan menggunakan metode konsumsi yang berbasis pola penggunaan pasien, sementara pengadaan obat memanfaatkan aplikasi Kanza untuk pencatatan stok real- time. Penyimpanan obat mengikuti metode FEFO, memastikan keamanan dan mutu obat sesuai standar. Distribusi obat dilakukan berdasarkan resep perorangan dengan pengawasan ketat, sedangkan pemusnahan obat dilakukan dengan prosedur sesuai Permenkes No. 58 Tahun 2014. Pengendalian logistik obat menggunakan sistem informasi yang memungkinkan pengambilan keputusan cepat untuk menghindari kekurangan atau kelebihan stok. Simpulan penelitian ini menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi, koordinasi antarunit, dan kepatuhan terhadap regulasi dalam manajemen logistik obat untuk mendukung ketersediaan obat yang optimal dan pelayanan kesehatan yang berkualitas. |