Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERAN PROGRAM INKUBASI TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN PADA TENANT BINAAN IBTI MALEO TECHNO CENTER
Nama: UMI HAINIK
Tahun: 2024
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui peran Program Inkubasi Terhadap Pengelolaan Keuangan pada Tenant Binaan IBTI Maleo Techno Center. Program Inkubasi disini sangat berperan penting guna untuk mengetahui proses pengelolaan keuangan pada tenant binaan IBTI yaitu Akuntan Lokal. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang menunjukan peran dari IBTI dalam menjalankan program Inkubasi keuangan juga dalam pendampingan pengelolaan keuangan pada tenant akuntan lokal. Penelitian ini memakai cara pengumpulan data observasi dan wawancara pada tenant Akuntan Lokal. Analisis data yang digunakan berupa pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Proses pengelolaan keuangan yang terdiri atau diukur dari empat kerangka dasar pengelolaan keuangan usaha, empat kerangka dasar tersebut tediri atas perencanaan anggaran, pencatatan keuangan, pelaporan keuangan, dan pengendalian keuangan. Secara keseluruhan program Inkubasi berperan sangat penting dalam mengembangkan kemampuan pengelolaan keuangan tenant binaan IBTI Maleo Techno Center, yang juga dapat meningkatkan peluang keberhasilan dan keberlanjutan usaha mereka dimasa yang akan datang.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up