Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulImplementasi Literasi Digital Untuk Pengembangan IKM Di Kota Palu
Nama: MUH FAISAL OKSA R
Tahun: 2023
Abstrak
Abstrak : Perkembangan Industri Kecil Menengah (IKM) merupakan salah satu sektor yang rentan terhadap dinamika perubahan serta memerlukan pendampingan dan proses pendidikan yang tepat untuk dapat bertahan dan berkembang. Pelaksanaan magang dengan progran kerja pendampingan IKM dengan memberikan pemahaman tentang pentingnya litersi digital saat ini untuk dapat mengembangakan usaha untuk tujuan jangka Panjang dan tentunya jangkauan market yang lebih luas. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini memberikan pelatihan bagaimana melakukan pemasaran produk usaha dengan berbasis literasi digital diharapkan IKM mampu mengembangkan area pemasarannya sehingga dapat menghidupkan kembali bisnisnya secara bertahap. Tujuan kegiatan pendampingan IKM ini adalah untuk mengetahui bagaimana IKM mampu memasarkan produknya secara luas lewat digital. Hasil kegiatan dari pelaksanaan pendampingan IKM ini sangat bermanfaat, sebab memunculkan motivasi untuk meningkatkan pengembangan usaha yang semakin baik. Pelaku IKM menyadari peran penting komunikasi pemasaran melalui media sosial, yang saat ini dapat menjangkau pelanggan dengan lebih cepat. Peningkatan produksi dan perluasan pemasaran secara perlahan juga dapat ditingkatkan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up