Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH CITRA MEREK DAN GREEN PRODUCT TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA LISTRIK PADA TOKO GEMAR SEPEDA DI KOTA PALU
Nama: WAHYU ADITYA PRATEKA
Tahun: 2025
Abstrak
Wahyu Aditya Prateka C20119057, Pengaruh Citra Merek dan Green Product Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Listrik Pada Toko Gemar Sepeda di Kota Palu. Dibimbing oleh Umar Syarifuddin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Citra Merek dan Green Product Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Listrik Pada Toko Gemar Sepeda di Kota Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang menggunakan sepeda listrik di Kota Palu. Teknik penarikan sampel menggunakan Purposive Sampling yang berarti teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu,dengan jumlah sampel sebanyak 60 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengaruh citra merek dan green product secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian sepeda listrik pada toko Gemar Sepeda di Kota Palu. Hasil secara parsial menunjukan bahwa citra merek berpengaruh negatif terhadap keputusan pembelian sepeda listrik pada toko Gemar Sepeda di Kota Palu, sementara green product berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian sepeda listrik pada toko Gemar Sepeda di Kota Palu. Kata Kunci: Citra Merek, Green Product dan Keputusan Pembelian

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up