Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEfektivitas E-Promosi Media Sosial Instagram Terhadap Keputusan Pembelian Kilin Store Ampana
Nama: HARY ERVIZAL M.
Tahun: 2023
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas e-promosi media sosial Instagram terhadap keputusan pembelian di Kilin Store Ampana. Metode regresi linear sederhana digunakan untuk menganalisis hubungan antara variabel e-promosi dan keputusan pembelian. Sebanyak 100 responden diambil sebagai sampel menggunakan kuesioner. Hasil analisis menunjukkan bahwa e-promosi memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap keputusan pembelian di Kilin Store Ampana, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Dengan kata lain, semakin efektif e-promosi yang dilakukan, semakin tinggi kemungkinan pembeli akan memutuskan untuk membeli produk dari Kilin Store Ampana. Hipotesis dalam penelitian ini diterima berdasarkan hasil uji t dimana t hitung = 14,540 lebih besar dari t tabel =1660. Penelitian ini memberikan implikasi penting bagi Kilin Store Ampana dalam mengembangkan strategi e-promosi melalui media sosial Instagram untuk meningkatkan keputusan pembelian dari pelanggan. Kata kunci: efektivitas, e-promosi, keputusan pembelian, regresi linear sederhana

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up