Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH KEPUASAN TERHADAP LOYALITAS MELALUI KEPERCAYAAN PELANGAN PADA 710 SNACK CORNER DI KOTA PALU
Nama: FIQIH
Tahun: 2023
Abstrak
Fiqih C20118254. Pengaruh Kepuasan Terhadap Loyalitas Melalui Kepercayaan Pelanggan Pada 710 Snack Corner di Kota Palu. Di bawah bimbingan oleh bapak Ponirin ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepuasan terhadap loyalitas melalui kepercayaan pelanggan pada 710 Snack Corner di Kota Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara (Interview), kuesioner dan observasi. Teknik penarikan sampel adalah dengan teknik non-probability sampling. Sedangkan sampel dalam penelitian sebanyak 90 orang pelanggan 710 Snack Corner. Teknik analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan pelanggan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan,kepuasan pelanggan juga berpengaruh positif terhadap kepercayaan pelanggan, kepercayaan pelanggan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan. Kepercayaan pelanggan secara positif memediasi pengaruh kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan pada 710 Snack Corner di Kota Palu. Kata kunci: Kepuasan, Loyalitas, dan Kepercayaan Pelanggan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up