Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS SEGMENTASI, TARGETING, DAN POSITIONING TOKO BUKU GRAMEDIA DI KOTA PALU
Nama: FAJAR LESTARI
Tahun: 2021
Abstrak
Fajar Lestari, C 201 17 318, “Analisis Segmentasi, Targeting, dan Positioning Toko Buku Gramedia di Kota Palu”. Penulisan skripsi ini dibawah bimbingan Ibu Wahyuningsih, SE, M.Sc, Ph. D Tujuan Penelitian ini untuk mendeskripsikan segmentasi, targeting, dan positioning toko buku Gramedia di Kota Palu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi fenomenologis. Peneliti menggunakan teknik wawancara mendalam kepada 25 informan pelanggan toko buku Gramedia di Kota Palu. Hasil penelitian menunjukkan segmentasi geografi toko buku Gramedia mensegmentasikan produknya bagi seluruh masyarakat di Kota Palu. Segmentasi demografi toko buku Gramedia di Kota Palu yaitu sebagian besar informan adalah wanita, berusia 17 - 22 tahun dengan pekerjaan sebagai pelajar/mahasiswa, serta dengan penghasilan atau lebih tepat dikatakan uang saku Rp. 100.000 – 500.000 per bulan. Segmentasi psikografi lebih unggul pada gaya hidup para pelanggan yang membeli produk buku yang sangat up to date terhadap perkembangan informasi. Segmentasi perilaku berdasarkan pengetahuan pelanggan toko buku Gramedia menunjukkan bahwa pelanggan mengetahui dan memberikan respon yang baik dan positif terhadap informasi melalui media sosial yang dilakukan oleh toko buku Gramedia di Kota Palu. Pada targeting toko buku Gramedia di Kota Palu yaitu toko buku Gramedia melayani seluruh segmen pasar dengan semua produk kepada seluruh pelanggan toko buku Gramedia. Positioning toko buku Gramedia di Kota Palu yaitu menerapkan positioning berdasarkan manfaat dan positioning yang dilandasi dengan aspek penggunaan. Kata Kunci: Segmentasi, Targeting, Positioning

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up