Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PERBANDINGAN PERSEPSI KONSUMEN PADA VARIABEL BAURAN PEMASARAN DI RITEL MODERN DAN RITEL TRADISIONAL DI KELURAHAN MAESA KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: NI KETUT BUDAWATI
Tahun: 2021
Abstrak
ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi konsumen terhadap bauran pemasaran, ritel tradisional dan ritel modern di kabupaten parigi mautong dan untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan persepsi konsumen yang signifikan terhadap bauran ritel di modern dan riteltradisional.Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner80 kuesioner kepada responden yang berasal dari Kelurahan Maesa Kabupaten Parigi Moutong, Alat analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif beda dan uji Wilcoxon. Menemukan bahwa terdapat perbedaan persepsi konsumen dari 7 variabel bauran pemasaran tradisional dan ritel modern di kabupaten parigi mautong Ke 7 variabel tersebut antara lain variabel produk, harga, promosi, orang, lokasi, proses, lingkungan fisik. Perlu diketahui juga bahwa tidak terdapat perbedaan persepsi konsumen terhadap variable produk pada ritel tradisional dan ritel modern di kabupaten parigi mautong. Variabel pembeda yang paling dekat/ berkaitan dengan persepsi konsumen adalah variabel lingkungan fisik. Sehingga kenyamanan berbelanja menjadi pertimbangan utama yang membedakan persepsi konsumen terhadap bauran ritel tradisional dan ritel modern. Kata kunci: Persepsi Konsumen, Ritel Modern, Bauran Pemasaran, Ritel Tradisional.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up