JudulPENGARUH PROMOSI MEDIA SOSIAL DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE IPHONE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TADULAKO PALU |
Nama: ANDI REFITA PERMATASARI |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK Andi Refita Permatasari, C 20117110, pengaruh promosi media sosial dan harga terhadap keputusan pembelian Smartphone Iphone pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako Palu, dibimbing oleh Bapak Muzakir Tombolotutu. Studi ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi media sosial dan harga terhadap keputusan pembelian Smartphone Iphone pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako Palu. Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif yang bersifat asosiatif. Sampel penelitian ini berjumlah 75 responden dengan menggunakan teknik non probability sampling pada pendekatan purposive sampling. Metode analisis penelitian yaitu statistik deskriptif dengan Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan variabel promosi dan harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Hasil analisis uji F yaitu promosi media sosial dan harga secara serempak berpengaruh dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikansi F yaitu sebesar 0,000 ? ? 0,05. Sehingga, hipotesis pertama dalam penelitian ini dapat dinyatakan diterima. Hasil analisis uji Parsial (t) variabel X1 yaitu variabel promosi media sosial secara parsial berpengaruh dan signifikan terhadap variabel keputusan pembelian dengan nilai signifikansi t yaitu sebesar 0,000 ? ? 0,05. Hasil analisis uji Parsial (t) variabel X2 yaitu variabel harga secara parsial berpengaruh dan signifikan terhadap variabel keputusan pembelian Smartphone Iphone pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako Palu dengan nilai signifikansi t yaitu sebesar 0,000 ? ? 0,05. Saran penelitian ini yaitu bagi pihak penjual Smartphone Iphone, diharapkan selalu memberikan promosi yang terbaik dan penetapan harga agar lebih menarik minat konsumen dalam melakukan pembelian sesuai dengan manfaat produk dan daya beli mahasiswa. Kata Kunci: Promosi, Harga, Keputusan Pembelian dan Smartphone Iphone |