Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PADA TRIFA DIGITAL DI DESA BENTE KECAMATAN BUNGKU TENGAH
Nama: AMARDIANSAH
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Amardiansah Jamil C 201 16 269, “Analisis Produktivitas Tenaga Kerja Pada Trifa Digital Di Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah”. Dibimbing oleh Syamsuddin. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui dan menganalisis tingkat produktivitas tenaga kerja pada Usaha Trifa Digital di Desa Bente. Mengetahui dan menganalisis faktor- faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja Usaha Trifa Digital di Desa Bente. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah semua karyawan Trifa Digital Morowali yang menjadi sampelnya adalah karyawan yang terlibat dalam produksi (Baliho) pada Trifa Digital Morowali. Hasil penelitian didapatkan dari hasil pengolahan data pada tingkat produktivitas (LUR) setiap tenaga kerja pada pembuatan Baliho dan Banner, keduanya terlihat kurang dari 50%. Ini menandakan bahwa produktivitas tenaga kerja kurang memuaskan. Berbeda dengan hasil produktivitas tenaga kerja pada pembuatan stiker yang mana menunjuukan hasil produktivitas (LUR) mencapai 50%. Ini menandakan bahwa produktivitas tenaga kerja Pada Pembuatan Sticker cukup baik. Seluruh faktor dikatakan kurang produktif dan perusahaan tetap mendapatkan profit walapun ada nilai produktifitas dibawah 50%. Kata kunci : Produktivitas, Tenaga Kerja, LUR, Trifa Digital

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up