Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
Judul"Peran Mahasiswa Magang Dalam Meningkatkan Jumlah Nasabah Baru Generasi Z (studi Kasus Bank Muamalat KCU.Palu)"
Nama: DWI OKTAVIANY
Tahun: 2024
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman yang lebih baik serta menyelidiki kontribusi dan dampak dari keterlibatan mahasiswa magang dalam industri perbankan terhadap peningkatan jumlah nasabah baru dari Generasi Z di Bank Muamalat KCU. Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah Deskriptif Kualitatif. Metode pengumpulan data dilakukan adalah Observasi, Wawancara, Dokumentasi. Jenis data yang digunakan Data Kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah Data Primer dan Data Sekunder. Metode analisis pada penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa mahasiswa magang berperan penting dalam peningkatan jumlah nasabah Generasi Z. Karena mahasiswa magang dapat memberikan kontribusi dengan memanfaatkan pemahaman mereka tentang tren dan preferensi generasi Z dalam pengembangan konten digital yang menarik dan relevan. Partisipasi mereka dalam kegiatan promosi dan penjualan dapat membantu Bank Muamalat untuk mencapai target pemasaran secara efektif, memperluas jangkauan pasar, dan membangun kesadaran yang lebih besar terhadap produk dan layanan perbankan syari’ah dan menciptakan inovasi baru dalam cara Bank berinteraksi dengan pasar yang terus berubah dan beradaptasi dengan teknologi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up