Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH PT. BANK MANDIRI PERSERO KANTOR CABANG PALU
Nama: NURUL FIQIH
Tahun: 2022
Abstrak
Nurul Fiqih C20017016, Judul penelitian “Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Nasabah PT. Bank Mandiri Persero KC Palu” dibimbing oleh Zakiyah Zahara dan Wiri Wirastuti Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah PT. Bank Mandiri Persero KC Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kausal. Populasi penelitian ini adalah seluruh nasabah PT. Bank Mandiri Persero KC di Kota Palu. Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 72 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan kuesioner. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala Likert dan alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan yang terdiri dari dimensi (tangible, reliability, responsiveness, assurance, dan emphaty) secara serempak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah PT. Bank Mandiri Persero KC Palu. Dari kelima komponen kualitas pelayanan hanya dimensi (tangible, reliability, responsiveness, dan emphaty) yang memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah. Sedangkan dimensi assurance berpengaruh positif namun tidak signifikan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up