Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKUALITAS PELAYANAN KESEHATAN PADA PUSKESMAS TOMONI TIMUR KABUPATEN LUWU TIMUR PROVINSI SULAWESI SELATAN
Nama: Ketut Mahendra
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Ketut Mahendra Saputra, Stambuk : C 200 14 027,Judul Laporan Akhir Kualitas Pelayanan Kesehatan Pada Puskesmas Tomoni Timur Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan. Di bombing oleh Ira Nuriya Santi selaku pembimbing I dan Wiri Wirastuti selaku pembimbing II. Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Tomoni Timur Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan.Tipe penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan dasar penelitian menggunakan teknik pendekatan kualitatif.Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa, kualitas pelayanan di puskesmas Tomoni Timur Kecamatan Tomoni Timur masih tidak maksimal. sesuai dengan hasil yang didapatkan dilapangan, hal ini dapat dilihat dari keempat indicator yaitu tepat, cepat, murah, ramah. Walaupun indikator yang lain dalam pelayanan mendapat respon yang baik dari masyarakat, akan tetapi indicator kecepatan pelayanan mendapat respon dari masyarakat kurang baik. Bahwa hambatan yang dihadapi yaitu Ketepatan,kecepatan dan biaya yang masih mahal dalam memberikan pelayanan serta keterampilan petugas yang masih perlu ditingkatkan.Oleh karena itu perlu adanya perhatian kepada pemerintah kecamatan untuk meningkatkan lagi kualitas pelayanannya demi mencapai pelayanan yang prima dan memberikan kepuasan kepada masyarakat pada saat membutuhkan pelayanan. Kata Kunci : Tepat, Cepat, Murah, dan Ramah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up