JudulPengaruh Aksi Korporasi / Corporate Action Stock Split Terhadap Performa Saham LQ-45 |
Nama: AHMAD REZKHY RAMADHAN |
Tahun: 2024 |
Abstrak Semua perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selalu melakukan ekspansi, membayar hutang, atau menambah modal dalam bentuk aksi korporasi. Perusahaan yang terdaftar di LQ-45 juga melakukan aksi korporasi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh aksi korporasi stock split terhadap kinerja saham LQ-45. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis deskriptif. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan alat analisis yaitu Eviews. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh aksi korporasi/ corporate action stock split terhadap kinerja saham LQ-45. Dengan adanya aksi korporasi stock split, perusahaan diharapkan dapat menambah investor dan meningkatkan transaksi pembelian saham dengan harga yang terjangkau. |