JudulPENGARUH UPAH MINIMUM DAN PERTUMBUHAN PENDUDUK TERHADAP TINGKAT PENGANGGURAN DI SULAWESI TENGAH PERIODE 2017-2023 |
Nama: ASRAF ZAINUDDIN |
Tahun: 2024 |
Abstrak Pengangguran merupakan masalah jangka panjang makroekonomi setiap wilayah jika tidak segera diatasi, dampak negatif dari pengangguran pun akan terasa dalam sebuah perekonomian jika jumlahnya terus meningkat. Tingkat pengangguran di Indonesia, khususnya di Provinsi Sulawesi Tengah, masih tergolong cukup tinggi. Beberapa faktor yang mempengaruhi pengangguran meliputi upah minimum dan pertumbuhan penduduk. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak dari upah minimum dan pertumbuhan penduduk terhadap tingkat pengangguran di Provinsi Sulawesi Tengah periode 2017-2023. Metode penelitian menggunakan regresi data panel dengan data dari tahun 2017 hingga 2023, dan model yang terpilih adalah Fixed Effect Model (FEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa selama periode 2017-2023, upah minimum memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat pengangguran di Provinsi Sulawesi Tengah. Serta pertumbuhan penduduk memiliki pengaruh positif tidak signifikan terhadap tingkat pengangguran di Provinsi Sulawesi Tengah. |