Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKARAKTERISTIK DAN GARIS KEMISKINAN RUMAH TANGGA MISKIN DI DESA TORIBULU SELATAN KECAMATAN TORIBULU KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: TISNAWATI
Tahun: 2023
Abstrak
Karakteristik dan Garis Kemiskinan Rumah Tangga Miskin di Desa Toribulu Selatan Kecamatan Toribulu Kabupaten Parigi Moutong Tisnawati1 ; Yunus Sading2 ; Farida Millias Tuty3, Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako ABSTRAK Garis kemiskinan atau batas kemiskinan adalah tingkat minimum pendapatan yang dianggap perlu dipenuhi untuk memperoleh standar hidup yang mencukupi dalam Rumah Tangga, pengeluarannya di bawah garis kemiskinan disebut rumah tangga miskin. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetehui Karakteristik dan Garis Kemiskinan Rumah Tangga Miskin di Desa Toribulu Selatan Kecamatan Toribulu Kabupaten Parigi Moutong. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan menggunakan jenis data primer dan data sekunder. Analisis Data yang dugunakan yaitu Analisis Head Count Index. Hasil penelitian menunjukan bahwa jumlah tanggungan kepala rumah tangga dalam setiap rumah tangga miskin Desa Toribulu Selatan sangat bervariasi semakin banyak tanggungan semakin banyak biaya hidup yang harus di tanggung kapala rumah tangga maka pengeluaran semakin banyak. Keterbatasan dalam penelitian ini yaitu terbatasnya data sehingga data yang digunakan hanya berasal dari Kantor Desa dan saran pada para peneliti selanjutnya dihararapkan dapat menambah variabel-variabel lainnya dan menggunakan metode lain dalam menganalisisnya. Kata Kunci : Kemiskinan, Rumah tangga, Desa Toribulu Selatan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up