Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulBEBERAPA FAKTOR PENYEBAB TURUN DAN NAIKNYA HARGA CRUDE PALM OIL (CPO) PERIODE 2015-2021
Nama: SYAHRIANSAH.S
Tahun: 2023
Abstrak
Beberapa Faktor Penyebab Turun dan Naiknya Harga Crude Palm Oil (CPO) Periode 2015-2021 Syahriansah. S1 ; Armin Muis2 ; Ahmad Syatir3 Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Tadulako. ABSTRAK Indonesia merupakan negara penghasil CPO terbesar di dunia. Namun, sejak beberapa tahun terakhir, harga berfluktuasi dengan tren menurun dan kemudian pada Tahun 2021 meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis beberapa faktor penyebab turun dan naiknya harga Crude Palm Oil (CPO). Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Data yang digunakan pada penelitian ini yaitu data sekunder. Data sekunder yang dibutuhkan diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS), Departemen Perindustrian dan Perdagangan, buku-buku, jurnal website dan penelitian sebelumnya. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif untuk mengetahui apa penyebab turun dan naiknya harga Crude Palm Oil (CPO), dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul. Berdasarkan hasil penelitian ini ditemukan bahwa beberapa faktor penyebab turunnya harga CPO antara lain: (1) Minyak Mentah (2) Minyak Kedelai (3) Turunnya Permintaan. Selanjutnya, faktor penyebab naiknya harga CPO antara lain: (1) Turunnya Produksi (2) Naiknya Permintaan. Kata Kunci: Crude Palm Oil (CPO), Harga, Faktor Turun dan Naiknya Harga

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up