Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kontribusi Dan Efektivitas Pemungutan Pajak Galian Golongan C Sebagai Sumber Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Donggala Tahun 2015-2019
Nama: NOVA ANGGREINI
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Nova Anggreini C 101 16 306, Analisis Kontribusi Dan Efektivitas Pemungutan Pajak Galian Golongan C Sebagai Sumber Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Donggala Tahun 2015-2019, yang dibimbing oleh Pembimbing Utama Bapak Aris Muhammad dan Pembimbing Pendamping Bapak Rudi Faradin. Penelitian ini bertujuan menganalisis potensi pemungutan pajak galian golongan C, untuk mengukur seberapa besar kontribusi, tingkat efektivitas, laju pertumbuhan, dan tingkat elastisitas pemungutan pajak bahan galian golongan C di Kabupaten Donggala. Penelitian ini menggunankan metode analisis kuantiatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemungutan Pajak Galian Golongan C di Kabupaten Donggala dari tahun 2015-2019 memberikan rata-rata kontribusi yaitu sebesar 54,99 ?ngan kriteria sangat baik terhadap PAD Kabupaten Donggala. Efektivitas pemungutan Pajak Galian Golongan C di Kabupaten Donggala tahun 2015-2019 tergolong efektif yaitu sebesar 98,74 %. Laju pertumbuhan Pajak Galian Golongan C berfluktuasi dengan rata-rata sebesar 8,59 %. Dan tingkat elastisitas pemungutan Pajak Galian Golongan C terhadap PAD Kabupaten Donggala tahun 2015-2019 adalah lebih dari 1 atau (1,01)%, dengan demikian dapat dikatakan bahwa pajak galian golongan C bersifat elastis terhadap perubahan PAD artinya setiap perubahan PAD 1 % maka akan mengakibatkan perubahan dalam penerimaan pajak galian golongan C sebesar (1,01) %. Kata kunci: Pajak Galian Golongan C, Pendapatan Asli Daerah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up