Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PADA USAHA KELAPA SAWIT PT. TAMACO GRAHA KRIDA DI KABUPATEN MOROWALI SULAWESI TENGAH
Nama: NILUH NOVIKA DEWI
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Niluh Novika Dewi C 101 16 304. Analisis Produktivitas Tenaga Kerja pada Usaha Kelapa Sawit PT. Tamaco Graha Krida di Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah. Penelitian ini di bimbing oleh Bapak Samuel Yulius Sir dan Ibu Santi Yunus. Tujuan penelitian ini untuk (1) mengetahui berapa besar tingkat produktivitas tenaga kerja pemanen kelapa sawit PT. Tamaco Graha Krida (2) untuk mengetahui apakah faktor usia, upah, lama bekerja dan lama pendidikan memengaruhi Produktivitas tenaga kerja pemanen kelapa sawit PT. Tamako Graha Krida. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif dan regresi linier berganda dengan menggunakan alat bantu SPSS 21. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara dengan 75 responden. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah probability sampling, dan dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling, di mana pengambilan anggota sampel dari populasi yang dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populsi itu. Produktivitas tenaga kerja pemanen yang tinggi adalah sebesar 642,86 Kg/hari dan produktivitas kerja terendah sebesar 337,50 Kg/hari. Tenaga kerja pemanen di PT. Tamaco Graha Krida setiap harinya dapat memperoleh hasil panen yang sesuai dengan target yang ditentukan oleh perusahaan, dan bahkan melebihi target perusahaan. Target perusahaan yang diberikan kepada tenaga kerja pemanen dilihat dari umur tanaman kelapa sawit, jika pohon kelapa sawit berumur 4-8 Tahun maka target yang diberikan oleh perusahaan sebesar 2.250 Kg, dan jika umur pohon kelapa sawit berumur 9-20 Tahun maka target yang di berika perusahaan sebesar 3.250 Kg. Kelebihan hasil panen yang diperoleh tenaga kerja pemanen adalah 250 Kg-1.300 Kg/hari. Usia, upah, lama bekerja dan lama pendidikan secara serempak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja pemanen di PT. Tamaco Graha Krida. Namun secara parsial hanya faktor usia, upah, dan lama bekerja yang berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja pemanen di PT. Tamaco Graha Krida, Sedangkan lama pendidikan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap produktivitas tenaga kerja pemanen di PT. Tamaco Graha Krida. Kata Kunci: Produktivitas dan Tenaga Kerja

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up