Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTRANSFORMASI STRUKTUR EKONOMI DAN SEKTOR UNGGULAN DI SULAWESI TENGAH
Nama: JEREMIA ISHAK SAMAILI
Tahun: 2023
Abstrak
Transformasi Struktur Ekonomi dan Sektor Unggulan di Sulawesi Tengah Jeremia ishak samaili 1 ; Patta Tope 2 ; Yohan 3 Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Fakutas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui transformasi struktur ekonomi dan sektor unggulan Provinsi Sulawesi Tengah. Tipe penelitian ini adalah deskriptif dengan metode pengumpulan data yaitu dokumentasi, karena menggunakan data PDRB atas dasar harga konstan 2010. Hasil analisis Location Quotient menunjukkan bahwa ada 8 sektor yang tercatat menjadi sektor unggulan dalam kurun waktu 2016-2020. Namun dalam waktu 5 Tahun tersebut ada empat sektor yang silih berganti menjadi sektor unggulan. Pertama adalah sektor Industri Pengolahan, pada awalnya di Tahun 2016 hanya bernilai 0,54 kemudian di tahun 2019-2020 nilai LQ sektor tersebut menjadi > 1. Kedua, yaitu sektor Konstruksi yang memperoleh nilai LQ > 1 pada Tahun 2016-2017, tetapi di tiga Tahun berikutnya mengalami penurunan golongan sehingga tidak dapat lagi dikatakan sebagai sektor unggulan. Ketiga, terdapat sektor Jasa Pendidikan dan keempat sektor Kesehatan dan Kegiatan Sosial. Kemudian ada empat sektor lainnya yang masih kokoh bertahan sebagai sektor unggulan di Provinsi Sulawesi Tengah hingga Tahun 2020, yaitu sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan, sektor Pertambangan dan Penggalian, sektor Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah dan Daur Ulang dan yang terakhir sektor Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib. Berdasarkan hasil penelitian Shift Share menunjukkan bahwa dalam kurun waktu Tahun 2016-2020 belum terjadi transformasi struktural dalam perekonomian Provinsi Sulawesi Tengah. Hal ini disebabkan nilai Sektor Primer masih menjadi yang terbesar dalam penilaian. Nilai NS sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan sebesar 3.652,44 yang merupakan nilai terbesar dari semua sektor yang ada, menjadi bukti bahwa belum terjadi transformasi struktur ekonomi yaitu peralihan dominasi dari sektor Primer ke sektor sekunder di Provinsi Sulawesi Tengah. Hal ini sejalan dengan kontribusi sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan yang masih jadi yang terbesar terhadap PDRB Sulawesi Tengah. Kata Kunci : Sektor Unggulan, Location Quotient, Transformasi Struktur Ekonomi, dan Analisis Shift Share.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up