Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMEWUJUDKAN KAWASAN EKONOMI KHUSUS SEBAGAI PENDORONG PERTUMBUHAN EKONOMI DI KABUPATEN MOROWALI
Nama: CHRISYE AYU YULLYANI KAKISINA
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK CHRISYE AYU YULLYANI KAKISINA C 101 16 191, Mewujudkan Kawasan Ekonomi Khusus sebagai Pendorong Pertumbuhan Ekonomi di Kabupaten Morowali. Yang dibimbing oleh Pembimbing Utama Bapak Haerul Anam dan Pembimbing Pendamping Bapak Yunus Sading. Tujuan penelitian ini untuk melihat Strategi dan keunggulan Kabupaten Morowali untuk mewujudkan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi yang didukung infrastruktur berkualitas, serta pemberian kemudahan instensif. Fungsi Pemerintah diharapkan mendukung dalam mewujudkan KEK. Penelitian Kualitatif ini mengkaji implementasi pembangunan dengan melihat PDRB Kabupaten Morowali Periode 2012-2018, dan mengetahui sektor apa yang menjadi pusat pertumbuhan ekonomi sehingga, strategi yang disusun dapat mendukung untuk mewujudkan Kawasan Ekonomi Khusus di Kabupaten Morowali, metode deskriptif melihat sektor unggulan/basis dan non basis yang ada di Morowali. Hasil penelitian menunjukkan:1.Kabupaten Morowali telah menciptakan investasi berbasis industri dan pertambangan, 2. Melalui analisis Location Quotient, diketahui Sektor basis dan non basis dan sektor Unggulan yaitu, Pertambangan dan Penggalian. 3. Sektor Pertambangan dan penggalian, industri Pengolahan, dan Konstruksi saling berkaitan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, dengan mewujudkan KEK membantu sektor lainnya untuk berkembang, 4.melalui analisis SWOT dapat diketahui Strategi untuk mewujudkan Kawasan Ekonomi Khusus, 5.perlunya sosialisasi antara Pemerintah dan masyarakat mengenai lahan, penambahan daya listrik serta pengenalan mengenai Kawasan Ekonomi Khusus. Kata kunci: Kawasan Ekonomi Khusus, Sektor Unggulan/basis dan non basis, SWOT, Pertumbuhan Ekonomi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up