Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPEMBIAYAAN KESEHATAN PELAYANAN MEDIS POLI UMUM STUDI PERSPEKTIF PESERTA PBI DAN NON-PBI DI PUSKESMAS SULEWANA KECAMATAN PAMONA UTARA KABUPATEN POSO
Nama: SUSIANI
Tahun: 2021
Abstrak
Susiani Kuni C 101 16 072 dengan judul skripsi “Pembiayaan Kesehatan Pelayanan Medis Poli Umum Studi Perspektif Peserta PBI Dan Non-PBI Di Puskesmas Sulewana Kecamatan Pamona Utara Kabupaten Poso”. Dibawah bimbingan Mohamad Ichwan selaku pembimbing utama dan Samuel Yulius Sir selaku pembimbing pendamping. Adapun tujuan dari penelitian ini ada 2 hal, pertama untuk mengetahui penilaian masyarakat pada pasien PBI dan Non-PBI tentang Pembiayaan Pelayanan Poli Umum di Puskesmas Sulewana dan kedua untuk mengetahui manfaat kesehatan pasien PBI dan Non-PBI di Puskesmas Sulewana. Puskesmas Sulewana Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik statistik deskriptif dengan metode tabel frekuensi yaitu menganalisis data dengan mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul dan menyajikannya dalam bentuk angka tanpa bermaksud membuat kesimpulan umum. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien poli umum yang mendapat pelayanan kesehatan di Puskesmas Sulewana. Sampel yang diambil sebanyak 60 responden dari pasien pengguna BPJS. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa sebagian besar pasien BPJS Kesehatan (Poli Umum) sangat setuju dengan pelayanan yang diberikan oleh Puskesmas Sulewana dan terdapat perbedaan manfaat dalam hal pembiayaan PBI dan Non PBI. Kata Kunci : Puskesmas, Kualitas Pelayanan, Pembiayaan, Pasien, BPJS, Permintaan Kesehatan, Stok Kesehatan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up