Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PENJAHIT PAKAIAN DI KECAMATAN PALU TIMUR
Nama: YOLANDA OLYVIANI
Tahun: 2022
Abstrak
YOLANDA OLIVIANY1, Analisis Faktor–Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Penjahit Pakaian di Kecamatan Palu Timur. Haerul Anam2 dan Yohan3 Penelitian ini bertujuan untuk 1) menganalisis dan mengetahui faktor tingkat upah jahit terhadap pendapatan usaha penjahit di Kecamatan Palu Timur. (2) menganalisis dan mengetahui faktor modal usaha terhadap pendapatan usaha penjahit di Kecamatan Palu Timur. (3) menganalisis dan mengetahui faktor upah tenaga kerja terhadap pendapatan usaha penjahit di Kecamatan Palu Timur.(4) menganalisis dan mengetahui faktor pengalaman usaha terhadap pe ndapatan usaha penjahit di Kecamatan Palu Timur. Tipe penelitian yanng digunakan dalam penelitian ini metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan teknik observasi, wawancara, dan kuisioner. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi Upah jahit X1 Modal X2 Upah Tenaga Kerja X3 Pengalaman Usaha X4 dan Pendapatan Y. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor modal X2 faktor pengalaman usaha X4 berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan, sedangkan faktor upah jahit X1 faktor upah tenaga kerja X3 berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap pendapatan. Kata Kunci: Upah Jahit, Modal, Upah Tenaga Kerja, Pengalaman Usaha, dan Pendapatan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up