Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPeran BUMDes Mutianggaluku Mandiri Dalam Menggerakkan Perekonomian Desa, (studi Pada Desa Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi) Tahun 2017-2018
Nama: PUTU PIRDA KARYANA
Tahun: 2019
Abstrak
Putu Pirda Karyana, C 101 15 032. Peran BUMDes Mutianggaluku Mandiri Dalam Menggerakkan Perekonomian Desa, (studi pada Desa Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi) Tahun 2017-2018, yang dibimbing oleh: Pembimbing utama Bapak Eko Jokolelono dan Pembimbing pendampingIbu Nurnaningsih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana peran BUMDes Mutianggaluku Mandiri sebagai lembaga usaha desa dalam menggerakkan perekonomian desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini dilaksanakan pada BUMDes Mutianggaluku Mandiri Desa Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Informan dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran BUMDes Mutianggaluku Mandiri dalam menggerakkan perekonomian Desa Kalukubula, dianggap belum sepenuhnya efektif. Keberadaan BUMDes Mutianggaluku Mandiri hingga saat ini belum mampu berkontribusi terhadap Pendapatan Asli Desa (PADes). Kemudian, di sisi lain keberadaan BUMDes hingga saat ini, hanya mampu menyerap satu sampai dua orang tenaga kerja saja. Selain itu, peran BUMDes dalam menciptakan peluang dan jaringan pasar guna mendukung kebutuhan layanan masyarakat, telah diwujudkan melalui hubungan kerjasama usaha dengan pihak BUMN agar dapat memenuhi kebutuhan (produktif dan konsumtif) masyarakat. Namun, beberapa informan menganggap bahwa, BUMDes Mutianggaluku Mandiri dalam menjalankan usahanya, belum mampu secara kualitas dan kuantitas dalam memanfaatkan potensi sumber daya yang terdapat di Desa Kalukubula. Analisis terhadap keberadaan BUMDes dalam memberikan manfaat sosial dinilai sudah efektif. Manfaat sosial yang dirasakan oleh masyarakat melalui BUMDes yaitu : (a.) petani tidak lagi merasa kesulitan dalam memperoleh pupuk pada saat musim tanam tiba, (b.) para petani dapat terhindar dari masalah tingginya biaya produksi (pembelian pupuk di pengecer), (c.) ketersediaan akses bagi masyarakat, terhadap pemenuhan kebutuhan pokok dan migas. Kata kunci : BUMDes, PADes, Lapangan Kerja, Peluang dan Jaringan Pasar, Manfaat Sosial (social benefit)

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up